Friday, September 30, 2016

Hari Ke 3 Gagal Update, hari ke 4 Menuju 3 Bulan Usaha Untuk $100 GA

Akhirnya kembali menulis artikel lagi di hari ke 4 ini dalam rangka 3 bulan usaha untuk mencapai $100 dari Google Adsense, Kenapa hari ke 3 gagal update ? Karena saya sedang sibuk sekali menonton korea drama, filmnya bagus banget, ceritanya tentang seorang gadis yang di ejek temannya karena belum menikah, lalu mengaku sudah punya suami dan akhirnya kabar yang berhembus adalah dia menikah dengan seorang presiden direktur dari perusahaan besar di Korea yang bergerak di bidang perhotelan. Asik banget nontonnya. Saya tidak tahu judulnya apa. 

Kembali ke topik belajar adsense yang saya lakukan, saya berpikir bagaimana agar saya bisa mendapatkan uang dari google adsense tersebut, maka saya mendapatkan beberapa kesimpulan, yaitu yang pertama saya memasang iklan di blog yang teroptimasi dengan high paying keyword. Ini diharapkan agar mendongkrak pendapatan tia klik yang terjadi. Misal jika perkliknya adalah $20, maka untuk mencapai $100 maka di butuhkan 5 buah klik yang diakui. Tetapi ini bukan lah hal yang mudah untuk sebuah blog baru.

Selain dari iklan yang di pasang di blog saya, maka saya berpikir juga bisa memanfaatkan youtube untuk mencari pundi pundi $. Caranya kita bisa upload video dan kita pasang iklan di video kita. Jadi 2 hal tersebut yang saya rasa akan saya gunakan  untuk mendapatkan dollar dari Google Adsense.

Saya rasa artikel di hari ke 4 dari target 3 bulan ini saya sudahi saja, jangan lupa untuk berlangganan via email untuk mengikuti diary online saya ini, Dan jika anda cukup peduli dengan kesuksesan usaha saya, anda bisa menggunakan kolom komentar untuk memberikan masukkan kepada saya agar usaha saya menuju $100 dalam 3 bulan ini bisa terwujud, Terima kasih untuk anda yang sudah meluangkan membaca artikel saya ini. Salam Sukses :)

No comments:

Post a Comment

Trafick Blog Menurun ? Ayo Semangat Ngeblog lagi

Halo kawan kawan semuanya, lama sudah tidak update blog penghasil uang ini, rasanya pengen deh nulis lagi di blog ini, tapi kalau melihat se...